PORTALSWARA.COM, Medan — Kapolda Sumut didesak usut tuntas kasus bandar Narkoba yang tewas tertembak polisi. Desakan tersebut disampaikan Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni, terkait pria diduga bandar narkoba berinisial I alias NS (40) yang tewas tertembak oknum polisi, di Kelurahan Pekan Labuhan, Kota Medan.
Menurut Sahroni, masih banyak kejanggalan dan versi-versi lain yang beredar atas tragedi penembakan tersebut.
“Saya minta perhatian Kapolda Sumatra Utara untuk turun menginvestigasi langsung persoalan ini,” kata Sahroni, Rabu (16/11/2022).
Dikatakannya, Polri harus mengungkap bagaimana kronologi yang sebenarnya atas kejadian tersebut. Dia meminta Polri lebih sistematis dalam meringkus kejahatan agar hal-hal yang membuat publik gaduh ini tidak terjadi kembali.
“Jika korban memang pelaku narkoba, tolong prosesi meringkus lebih sistematis dan terukur. Ini yang jadi perdebatan ‘kan kenapa (korban) ditinggal begitu saja bersimbah darah,” ujarnya.
Sahroni menilai publik menjadi bertanya-tanya atas kejadian tersebut sehingga informasi yang simpang siur di tengah masyarakat perlu dikonfirmasi pihak kepolisian.
Sebelumnya, Tim Satres Narkoba Polres Pelabuhan Belawan terus mendalami kasus bandar narkoba NS (40) warga Jalan KL Yos Sudarso, Kelurahan Pekan Labuhan, Kecamatan Medan Labuhan, Sumatera Utara, yang tewas tertembak karena melakukan perlawanan saat ditangkap.
“Sebelum penangkapan terhadap NS, terlebih dahulu personel Satres Narkoba Polres Pelabuhan Belawan meringkus MD dan SF,” kata Kabid Humas Polda Sumatera Utara Kombes Pol. Hadi Wahyudi, Selasa.