Breaking News
Viral Foto 2 Oknum JPU Disebut Menerima Suap Rp600 Juta, Netizen: Keren Sekali I Sumut Raih Emas Pertama PON XXI dari Cabor Aerosport I Fraksi HPP DPRD Medan Tak Setujui Pemberlakukan Parkir Berlangganan I Ditangkap Poldasu Kasus P3K, Pencalonan Mantan Bupati Batubara Zahir Batal? I Bobby Nasution dan DPRD Teken Ranperda Perubahan APBD Medan TA 2024

Sekeluarga Tewas di Kalideres: Ada Obat Kanker Payudara di Tubuh Ibu

PORTALSWARA.COM — Empat jasad sekeluarga yang ditemukan mengering di Kalideres, Jakarta Barat telah diperiksa Laboratorium Forensik Polri. Ada obat kanker payudara di tubuh Ibu.

Di tubuh ibu yang bernama Renny Margaretha (68), ditemukan kandungan obat kanker payudara.

Menurut Kabid Kimia Biologi Forensik Puslabfor Polri, Kombes Wahyu Marsudi, dari sisi forensik, laboratorium forensik tidak menemukan adanya bahan beracun dan berbahaya dari tubuh korban.

“Tetapi di sini kita menemukan dari organ hepar dari milik Ibu Renny Margaretha kita temukan adanya Tamoxifen atau obat kanker payudara,” ungkap Wahyu dalam jumpa pers di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (9/12/2022).

Polisi juga menemukan cairan putih di rumah tersebut. Berdasarkan hasil pemeriksaan, cairan putih itu mengandung Tamoxifen.

“Dan ini kebetulan di TKP juga kita temukan cairan bening yang kita periksa di labfor, ternyata cairan bening tersebut terdeteksi mengandung Tamoxifen,” tutur Wahyu.

Wahyu menekankan Tamoxifen bukanlah racun. Dia menyebut Tamoxifen adalah obat.

“Korban Renny Margaretha juga di hatinya terdeteksi adanya Tamoxifen. Tapi sekali lagi Tamoxifen adalah bukan racun, itu adalah obat,” tuturnya.

Selain itu, polisi tidak menemukan kerusakan pada akses masuk dan keluar rumah. Jadi, kata Wahyu, tidak ada orang yang masuk atau orang yang keluar dari rumah.

“Maka dari situ kit dari sisi forensik kita menyimpulkan bahwa hasil TKP tidak ditemukan ada kerusakan baik akses keluar atau masuk rumah tersebut. Berarti tidak ada orang dari luar yang masuk atau orang dari dalam yang keluar,” tutur dia.

Melansir detikNews, Sabtu (10/12/2022), empat jenazah sekeluarga yang ditemukan mengering adalah Rudyanto Gunawan (71) sebagai ayah, Renny Margaretha (68) ibu, Dian Febbyana (42) sebagai anak dan Budiyanto Gunawan (68) sebagai paman. (psc)

Baca Juga :  Tim Polsek Medan Area Jemput Tersangka Kasus Penggelapan ke Lampung

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *