Breaking News
PDIP Meminta KPU Tunda Penetapan Prabowo-Gibran Akibat Gugatan di PTUN I Edy Rahmayadi Tetap Berusaha Daftar ke Golkar dan Gerindra Meski Ditolak I MK Tolak Gugatan Sengketa Pilpres 2024 I Eks Direktur Utama RSUP Adam Malik Terduga Korupsi Rp8 Miliar Ditahan IOknum Dokter Tersangka Cabuli Istri Pasien Berdamai dengan Rp600 Juta

Seluruh SPBU Shell di Medan Ditutup, Fokus pada Solusi Energi Rendah Karbon

PORTALSWARA.COM — Shell Indonesia mengumumkan rencananya untuk menutup seluruh SPBU Shell yang beroperasi di Kota Medan, Sumatera Utara, pada tahun ini. Total ada 9 SPBU yang akan ditutup di kota tersebut. Keputusan ini merupakan bagian dari strategi global Shell untuk menciptakan nilai lebih dengan emisi yang rendah.

Vice President Corporate Relations Shell Indonesia, Susi Hutapea, menyatakan, perusahaan tengah berfokus pada pengembangan solusi energi rendah karbon. Hal ini sejalan dengan komitmen Shell untuk menyederhanakan operasinya dan meningkatkan kinerja bisnisnya.

“Sejalan dengan strategi Shell secara global untuk menciptakan nilai lebih dengan emisi yang lebih rendah (more value with less emissions) melalui pengembangan solusi energi rendah karbon dan berfokus pada disiplin, penyederhanaan serta kinerja bisnis, Shell menghentikan kegiatan operasi 9 (sembilan) SPBU di Medan, Sumatra Utara,” katanya, Selasa (16/04/2024).

Meskipun menutup bisnis SPBU di Medan, Shell tetap berkomitmen pada pasar Indonesia. Pada sektor pelumas, Shell sedang mengembangkan pabrik manufaktur gemuk (Grease Manufacturing Plant) di Marunda dengan kapasitas mencapai 12 kiloton per tahun. Tindakan ini menunjukkan investasi jangka panjang perusahaan di Indonesia.

Selain itu, Shell telah menggandakan kapasitas pabrik pelumasnya di Marunda menjadi 300 juta liter per tahun pada November 2022. Akuisisi EcoOils juga menjadi langkah strategis untuk meningkatkan portofolio bisnis bahan bakar rendah karbon di kawasan Asia.

Meskipun menutup operasi SPBU di Medan, Shell terus berinovasi dalam layanan dan produknya. Pada Januari 2024, Shell memperkenalkan layanan terintegrasi di SPBU Shell Soepomo melalui Shell Café dan fasilitas lainnya untuk meningkatkan kenyamanan pelanggan.

Melansir detiknews, Kamis (18/04/2024), selain itu, teknologi terbaru Shell V-Power yang diluncurkan pada Juni 2023 memberikan performa mesin yang optimal dengan membersihkan 100% endapan yang menghambat. (psc)

Baca Juga :  Pertamina Akan Tutup Pangkalan Tak Patuh Aturan Pembelian LPG 3 Kg Menggunakan KTP

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *