PORTALSWARA.COM, Jakarta — Ucapan Daniel soal Roh jahat di patung memicu reaksi Netizen. Daniel Mananta bikin geger dunia maya dengan pernyataan kontroversialnya itu. Dia mengaku sepakat dengan pernyataan yang diungkapkan Ustaz Abdul Somad (UAS) mengenai ada jin kafir di dalam patung.
Menurut Daniel, ini mungkin sebuah kejutan. “Ternyata gue juga setuju dengan UAS soal ini. Kalau gue mungkin sebutnya ada unclean spirit (roh jahat) di patung. Ketika patung yang dibuat manusia disembah,” kata Daniel di konten TikTok, Minggu (20/11/2022).
Nitizen pun bereaksi dengan pernyataan Daniel tersebut. Dirinya ditantang untuk mengundang pastor untuk membicarakan roh jahat di patung itu.
“Bang kenapa salib kami dibawa-bawa..kalo tak percaya silahkan..tapi jangan mencela..sakit hati ini,” komentar nitizen.
“Daniel, kali kali undang dong pastor Katolik untuk podcast-mu, jangan hanya mengundang sepihak, bikin gaduh antar netizen perang opini tentang keimanan orang lain!,” tulis nitizen.
“Mana berani si daniel mengundang Pastor untuk membahas statement dia, langsung telan ludah sendiri dia,” kata nitizen.
Kekinian Daniel Mananta belum memberikan klarifikasi mengenai pernyataannya tersebut.Melansir suara.com, Minggu (20/11/2022), isu Daniel Mananta pindah agama terus menjadi sorotan. Kabarnya Daniel masuk Islam atau mualaf. Isu itu bermula berawal dari pertemuan Daniel dan Ustaz Abdul Somad alias UAS. (psc/sugi)