Breaking News
Viral Foto 2 Oknum JPU Disebut Menerima Suap Rp600 Juta, Netizen: Keren Sekali I Sumut Raih Emas Pertama PON XXI dari Cabor Aerosport I Fraksi HPP DPRD Medan Tak Setujui Pemberlakukan Parkir Berlangganan I Ditangkap Poldasu Kasus P3K, Pencalonan Mantan Bupati Batubara Zahir Batal? I Bobby Nasution dan DPRD Teken Ranperda Perubahan APBD Medan TA 2024

Predikat Medan Kota Terbaik Diganjar Penghargaan Anugerah Investasi Bahari 2022

PORTALSWARA.COM — Pemerintah Kota (Pemko) Medan meraih penghargaan Anugerah Investasi Bahari 2022, dengan predikat Medan kota terbaik. Penghargaan dari Kementerian Investasi/BKPM RI atas predikat Medan kota terbaik 2022 untuk wilayah Indonesia bagian barat tahun 2022.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan PTSP, Ferri Ichsan, mewakili Walikota Medan Bobby Nasution, menerima penghargaan Investasi Bahari langsung dari Menteri Investasi, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia.

Penghargaan diserahkan pada rangkaian Puncak Peringatan Hari Nusantara Tahun 2022 di Wakatobi, Provinsi Sulawesi Tenggara, Selasa (13/12/2022).

Diberikannya penghargaan Investasi Bahari 2022 karena Kementerian Investasi/BKPM Republik Indonesia menilai Pemko Medan dipandang sebagai salah satu daerah di indonesia bagian barat yang mampu memanfaatkan potensi bahari yang ada di daerahnya serta mampu menciptakan iklim investasi yg kondusif dengan kemudahan berinvestasi di Kota Medan terutama yang akan berinvestasi dalam sektor bahari.

“Kota Medan merupakan satu – satunya daerah yang berhasil meraih penghargaan ini di wilayah Indonesia bagian barat, tentunya penghargaan ini akan berdampak untuk pertumbuhan investasi di Kota Medan sesuai dengan visi dan misi bapak Wali Kota Medan Bobby Nasution,” kata Kadis DPMPTSP.

Menurut Ferry, Pak Bobby Nasution terus mendorong kami untuk dapat mengajak para investor agar dapat berinvestasi di Kota Medan. Hal ini juga dapat dilihat dengan kemudahan – kemudahan yang diberikan Pemko Medan untuk menarik calon investor.

Sementara itu, Menteri Investasi, Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia mengungkapkan, Potensi ekonomi yang ada di Indonesia sungguh luar biasa, hal ini dikuatkan dengan luas wilayah Indonesia yang merupakan salah satu wilayah terluas di dunia.

Potensi ini, lanjutnya, diharapkan dapat dimanfaatkan agar bernilai ekonomis termasuk dalam pemanfaatan ekonomi hijau dan berkelanjutan yang berorientasi pada lingkungan hidup.

Baca Juga :  Bobby: Pengelolaan Keuangan Daerah Berkualitas Terwujud Melalui Kolaborasi

“Banyak potensi yang dapat kita manfaatkan termasuk dalam sektor bahari, pariwisata dan lainnya” ujar Bahlil.

Pada kesempatan ini, Kepala Dinas dan Penanaman Modal dan PTSP menyampaikan bahwa capaian ini merupakan hasil kolaborasi lintas OPD di lingkungan pemerintah kota medan.

Selain itu, lanjutnya, Dorongan motivasi dari Bapak walikota juga merupakan faktor utama sehingga Kota Medan dinilai mampu mengembangkan sektor bahari sebagai salah satu potensi unggulan yang menarik bagi investor. (psc)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *