IRT Pengemudi Porsche Ngantuk, Tabrak Avanza dan Kantor Polisi

PORTALSWARA.COM — Seorang ibu rumah tangga berusia 50 tahun, ES, menjadi sorotan setelah mengemudikan Porsche putih dan menabrak sejumlah objek termasuk sebuah Toyota Avanza, warung, tiang listrik dan akhirnya kantor Sat Samapta Polrestabes Medan, Rabu (08/05/2024). Kejadian ini melibatkan ES dan seorang penumpang bernama C.

Menurut Kasatlantas Polrestabes Medan, Kompol Andika Temanta Purba, ES mengaku mengemudi dalam keadaan mengantuk. “ES secara tegas mengatakan bahwa faktor kantuk menjadi penyebab kecelakaan ini,” ujar Andika.

Pemeriksaan urine terhadap penumpang Porsche, C, menunjukkan hasil negatif narkoba. Pihak kepolisian menyerahkan proses hukum selanjutnya kepada korban, sambil memfasilitasi mediasi antara pihak terkait untuk menyelesaikan klaim ganti rugi.

Kejadian ini bermula ketika mobil Porsche yang dikemudikan ES datang dari arah selatan Jalan Putri Hijau menuju utara Simpang Jalan Merak Jingga. Mobil tersebut kehilangan kendali dan menabrak Avanza yang sedang parkir, lalu melanjutkan serangkaian tabrakan hingga menabrak kantor Sat Samapta Polrestabes Medan.

Kasus ini masih dalam penyelidikan, sementara kepolisian akan memfasilitasi pertemuan antara pihak terlibat untuk menentukan langkah selanjutnya. (psc)

Baca Juga :  Kapolsek Tuntungan Terpental 5 Meter Akibat Kecelakaan dengan Pelajar